Travel

FOLLOW US @ INSTAGRAM

Blogger Perempuan
Intellifluence Trusted Blogger

Banner Bloggercrony

Lagi Galau? Coba Healing dengan Rekomendasi Buku Self Improvement Ini!

26 comments
Rekomendasi Buku Self Improvement
Teman-teman lebih suka baca buku genre apa? Fiksi atau nonfiksi?

Kalau saya pribadi lebih suka membaca buku self-improvement. Ibaratnya, buku self-improvement ini seperti manual book dalam menjalani kehidupan dewasa. Karena ada berbagai hal yang mungkin nggak sempat orang tua kita beritahukan atau nggak diajarkan sewaktu kita sekolah dulu 😅
Apalagi memasuki usia 25 tahun kita mulai berbenah kebiasaan mana yang ingin kita ubah, hal apa yang sebenarnya kita inginkan dalam hidup, hingga membayangkan kehidupan seperti apa yang ingin kita jalani.
Buat saya, baca buku self imporvement jadi salah satu healing yang menyenangkan. Saya seperti mengambil jeda sejenak di ruang kosong dan masuk menyelami diri sendiri. Healing kan nggak harus jalan-jalan keluar kota yak? Di rumah juga tetap bisa healing dengan damai sentosa kok hehe 😁

Nah, saya punya buku self improvent yang wajib banget kamu baca kalau butuh healing. Terutama buat kamu yang sedang mengalami quarter life crisis.

1. Atomic Habits

rekomendasi buku self improvement 1
Saya yakin kamu sudah sering melihat cover buku ini di toko buku atau media sosial book reviewer. Tapi, sudah baca bukunya belum hayo? 

Buku ini tuh beneran bagus banget, gengs. Saran saya kalau kamu baca buku ini please langsung praktekin. Karena terlihat simple, kita bisa lupa gitu aja kalau nggak langsung dipraktekin.

Di buku ini kamu bisa belajar bagaimana mengubah kebiasaan buruk dengan cara yang menyenangkan dan ikhlas. Ikhlas? Ya, kita semua tahulah ya yang namanya mengubah kebiasaan buruk itu nggak gampang dan seringkali menguji iman.
Menurut James Clear as a writer, saat kita ingin mengubah kebiasaan, kita sebaiknya fokus untuk membangun sistem bukan fokus pada goals atau sasaran. 
Yang di mana, sistem yang dimaksud di sini adalah kebiasaan kecil repetitif. Meski terlihat sederhana dan kecil, menjadi 1% lebih baik setiap hari dapat membuahkan hasil yang menakjubkan.

Buku yang pertama kali di terbitkan Gramedia tahun 2019 ini bahkan bisa bertahan jadi buku best seller hingga saat ini. Buku self improvement ini akan membantu kamu menerapkan kebiasaan kecil supaya tetap produktif, termotivasi, dan bahagia.

2. Ikigai

review buku ikigai
Ikigai menjadi salah satu buku self improvement yang mempopulerkan kata ‘ikigai’. Sejak kemunculannya, ada banyak orang yang mulai mempertanyakan ikigai dalam hidup mereka. Nggak heran pada akhirnya media sosial banyak membahas mengenai perjalanan masing-masing orang dalam menemukan ikigai mereka.

Di buku ini Hector Garcia dan Francesc Miralles akan membantu kamu menyelami diri untuk membedah satu per satu faktor hidup untuk menemukan ikigai. Banyak orang mengaitkan Ikigai dengan passion.
Padahal, ikigai nggak hanya mengenai passion saja. Menurut buku ini dalam menemukan ikigai, kamu membutuhkan 4 hal, yaitu misi, panggilan, profesi, dan gairah. 
Kalau kamu sedang bingung atau merasa kosong dengan kehidupanmu, coba deh baca buku self improvement satu ini.

3. Psychology of Money

review buku the psychology of money
Saya tuh rasanya pengen ngomel ya sama Bapak Morgan Housel ini. Kenapa nggak nerbitin buku ini dari zaman saya kuliah??
Buat kamu yang merasa boros, you should read this book ASAP! Buku ini membahas perilaku beberapa orang tentang uang. Bukan sekadar teori, tetapi penulis juga memberikan contoh-contoh cerita pendek yang relevan dan sukses bikin saya melongo.

Seperti salah satu cerita yang paling saya ingat adalah bagaimana seorang petugas kebersihan hidup sederhana dengan gaji bulanannya. Menariknya, setelah meninggal ia bisa memiliki harta yang begitu banyak dan mendonasikan kekayaannya untuk badan amal.

Ada pula cerita sebaliknya bagaimana seorang pemuda sukses yang dalam waktu singkat bangkrut. Membaca buku ini membuat saya lebih bercermin mengenai bagaimana hubungan saya dengan uang. Nah, buku self improvement ini bakalan cocok banget buat kamu yang mau tobat hidup konsumtif hehe.

4. The Life-Changing Magic of Tidying Up

review buku The Life-Changing Magic of Tidying Up
Saya rekomendasikan buku self improvement karya Marie Kondo ini untuk kamu yang sering merasa sumpek di rumah. Sebelum kamu memutuskan untuk healing keluar kota bahkan negeri, coba deh perhatikan rumahmu dulu.
Karena jangan-jangan penyebab sumpekmu adalah rumah yang berantakan, penuh dengan barang yang sebenarnya bisa jadi nggak kamu perlukan, hayo?
Rumah yang seharusnya menjadi tempat istirahat, sayangnya seringkali membuat kita stres. Pernah mengalami tersandung tumpukan buku saat berjalan di kamar? Atau susah mencari benda yang dibutuhkan?

Buku The Life-Changing Magic Of Tyding Up ini memberikan cara bagaimana berbenah rumah yang tepat. Mungkin terlihat sepele dan semua orang bisa malakukannya. Tapi, percaya deh, buku ini bakalan memberikan cara lain yang mudah dalam menghempaskan beban di hati karena benda-benda di rumah. 

Dan setelahnya tentu rumahmu akan terasa lebih nyaman. Buku Marie Kondo ini jadi salah satu buku motivasi untuk saya punya tempat tinggal yang rapi dan nyaman haha. 

5. Why Has Nobody Told Me This Before

review buku Why Has Nobody Told Me This Before
Kita bisa dibilang tumbuh dengan pengetahuan mengenai kesehatan mental yang minim. Saya pribadi sejak dulu selalu beranggapan kalau sedih, kecewa, marah, dan nggak mood adalah bentuk emosi yang nggak baik atau negatif.

Di buku ini, Dr. Julie Smith membahas mengenai bagaimana kita menyikapi saat kita sedang merasa nggak baik-baik aja atau low mood. Bukan hanya membahas secara teori apa itu low mood, tetapi di buku self improvement ini penulis juga mengajak pembaca untuk lebih memahami diri sendiri. Dengan mencari penyebab, pola, dan hal apa yang bisa kita lakukan untuk menghadapi low mood.

Buku ini ditulis dengan gaya bahasa yang ringan dan seolah diajak berdiskusi. Sewaktu saya membaca buku ini saya merasa sedang berbincang langsung dengan penulis. Di setiap akhir chapter juga ada summary dan mini task yang bisa kamu kerjakan untuk lebih mengenal dirimu sendiri dalam menghadapi low mood.

Kesimpulan

Sebenarnya masih banyak rekomendasi buku self improvement lainnya bisa kamu baca untuk bekal dalam menghadapi kehidupan dewasa yang nano-nano ini. 

Buat kamu yang sedang galau dengan kehidupan yang abu-abu bisa banget baca buku di atas. Nanti akan saya buat rekomendasi buku self improvement selanjutnya dari buku yang sudah saya baca.

Karena healing yang sesungguhnya adalah di saat kamu merasa dapat menyembuhkan luka dan memperbaiki diri supaya dapat memiliki kehidupan yang lebih baik. 

Semoga rekomendasi buku di atas bisa memudahkan hidupmu. Semoga membantu. Good luck!
deamerina
Hai! Selamat datang di blog saya. Silahkan menyelami kegiatan yang saya lakuakn. Saya menulis berbagai macam hal seperti review film, buku, skincare, cerita jalan-jalan, dan penalaman pribadi.

Related Posts

26 comments

Baca buku kayak gini emang ngaruh banget untuk kesehatan mental. Satu-satunya buku self improvement yang pernah saya baca itu seni untuk bersikap bodo amat. Setelah membacanya jadi auto lega gitu. Pengen deh bisa baca buku-buku di atas. Menurut saya membaca itu lebih bisa meresap kepikiran daripada nonton vidio. Dan kayaknya buatan saya yang suka bingung ngatur keuangan buku psychology of money paling cocok ya😁
Bambang Irwanto said…
Saya suka membaca buku fiksi maupun non fiksi, Mbak. Buku fiksi membantu saya belajar menulis cerita. nah, buku non fiksi, terus memberi motivasi dalam menjalani kehidupan ini.
Dan seru semua buku self improvement yang direkomendasikan Mbak Dea ini. Mungkin pertama, saya akan membaca The Life-Changing Magic of Tidying Up. Karena dari uraiannya, seseorang bisa mengatasi masalah keuangan, bukan karena dari banyak sedikitnya uang, ya. Terbukti petugas kebersihan bisa punya harta banyak dengan hidup sederhana.
Fenni Bungsu said…
Untuk membaca kesemua buku rekomendasi di atas daku belum pernah.
Baru pernah lihat review yang Buku Ikigai sih.
Baca buku seperti itu bisa dapat pencerahan ya biar SemangatCiee lagi
HendraDigital said…
Wah rekomendasi buku bacaannya oke juga nih. Cocok untuk improve spirit dalam hidup. Satupun saya enggak ada yang tau nih bukunya. Makasih atas informasinya yang super keren ini.. Saya malah jarang baca buku, paling sering baca artikel dari internet, hehehe...
Diaz Bela said…
Wah seru banget nih rekomendasi bacaannya! Saya udah beberapa kali lihat buku ini berseliweran di gramedia tapi belum pernah beli hehhee.. boleh deh nanti dicoba mulai baca buku-buku rekomendasi ini!
Buku Self Improvement salah satu jenis buku yang sangat saya sukai sejak masih sekolah, sampai bisa mengumpulkan beberapa koleksi. Sayangnya, koleksi itu pada hilang dipinjam untuk referensi, jadi ga balik
Putu Felisia said…
Udah baca Atomic Habit dan memang bukunya inspiratif untuk membangun kebiasaan baik.
Aku udah lama pingin baca ikigai sama atomic habit ini. Dan emang sih. Saat membaca buku self improvement memang bagusnya langsung dipraktekkan gitu. Jadi kayak lebih jelas hasilnya git.
khairiah said…
Bukunya semua bikin penasaran aku belum punya, ingin baca apalagi yang Maria Kondo, mungkin penyebab aku suntuk rumah yang rumah yang berantakan
Didik Purwanto said…
Baru 3 dari 5 rekomendasi bukunya yang udah aku baca. Dua buku selanjutnya bakal aku cari nih di toko biar aku dapat pencerahan.
Yustrini said…
Buku self improvement ini salah satu jenis buku yang sering saya cari dan baca. Dulu suka pinjam di perpustakaan kota. Sangat membantu untuk belajar menjadi pribadi yang lebih baik.
April Hatni said…
Aku pribadi lebih suka buku non fiksi, seperti tema di atas. Karena tema-tema seperti Self development, Self impovement adalah tema-tema yang memberikan booster tersendiri untuk aku pribadi.
Eri Udiyawati said…
Buku self improvement yang direkomendasikan oleh Mba Dea ini patut banget dibaca. Apalagi yang kaitannya dengan uang. Biar kita dapat buka mata, kadang gaji yg terlihat pas pasan, bisa mencukupi kebutuhan, pun sebaliknya.
Yonal Regen said…
Rekomendasi buku-bukunya keren banget. Yang Ikigai sempet ramai juga tuh diperbincangkan, bahkan banyak yang mencoba belajar pola hidup ala Ikigai dari jepang ini
Dee_Arif said…
Sekarang ini aku lagi suka baca buku tema self improvement
Aku sudah baca atomic habits, bagus banget
Wahyu Eko C said…
Kebetulan banget tertarik sama buku atomic habits dan psycology of money, beberapa orang terkenal juga rekomendasikan buku tsb
Aku suka baca buku fiksi maupun nonfiksi. Dari buku-buku ini aku baru punya Psycology of Money dan memang bagus banget. Tapi kepo banget pengen baca Ikigai dan Atomic Habits.
ANGGITA RAMANI said…
Kalau wishlist bacaan aku ada Atomic Habits sama Ikigai. Masih mau ngabisin baca buku di rumah baru mau beli atau pinjam aja ntar
lendyagassi said…
Aku juga paling suka sama buku-buku tema self improvement.
Karena bagaimanapun, apa yang kita lihat, kita baca itu sangat memengaruhi pola pikir kita dan bisa jadi sedikit demi sedikit akan menjadi habit yang merubah seseorang.
Leyla Hana said…
Aku suka buku kayak gini kalo bahasanya ringan banget kayak orang ngobrol. Dari sekian banyak buku kayak gini, yang kusuka itu Chicken Soup for the Soul xixi
Alley Hardhiani said…
Aku juga sebenarnya suka baca buku self improvement. Habis baca buku jd semangat untuk berubah lebih baik. Sayangnya, kadang itu hanya sementara aja, ga bs konsisten yg lama. Alhasil kadang merasa useless baca bukunya.
Buku self improvent ini memang sedang ngetrend di kalangan masyarakat.
Buku yang bisa dibaca kalau butuh healing. Terutama buat yang sedang mengalami quarter life crisis, ya...
Kanianingsih said…
Makasih kak rekomendasi bukunya. Coba kucari, seneng baca buku yg bisa memotivasi kita lebih semangat
Nurhilmiyah said…
The Life Changing Magic of Tidy Up karangan Marie Kondo udah lama saya baca dan masih berkesan sampai sekarang. Ada hubungannya dengan kesehatan mental ya ternyata spark joy dari barang2 di sekeliling kita. Suka banget ama buku ini!
Antung apriana said…
aku sudah baca yang atomic habbit sama buku marie kondo. memang bagus banget 2 buku itu. kalau ikigai sama pshycology of money sudah ada bukunya tapi belum kebaca nih
Eko Prasetyo said…
Semua buku bagus kak,
Tapi saya tertarik dengan buku Psychology of Money.
Pengen baca itu, kayaknya cocok dengan passion ku sekarang.