Halo!
Nama saya Dea Merina. Surabaya Kota Pahlawan merupakan tempat tinggal saya saat ini. Saya suka menulis dan memiliki cita-cita sebagai penulis kalau Tuhan berkehendak. Kalau nggak, yasudah nggak apa-apa saya masih punya banyak cadangan cita-cita 😆
Blog ini adalah media saya berbagi tentang apa pun yang saya rasa pantas untuk dibagi. Jangan tanya niche-nya karena semua serba ada selayaknya toserba. Kalau kata teman-teman niche-nya lifestyle alias gado-gado.
Saya membagi setiap tulisan dalam beberapa kategori. Travel berisi kisah perjalanan wisata saya terkait tempat wisata, hotel, dan makanan. Review yang berisi review film, buku, dan skincare. Journal berisi pengalaman pribadi saya. Lifestyle yang berisi life hack. Blogging berisi hal-hal seputar dunia blog 😁
Instagram: @deamerina
Email: deamerina@gmail.com
Kerja sama
Blog ini juga bisa membantu teman-teman untuk beberapa keperluan kerja sama atau kolaborasi dalam bentuk tulisan. Daripada yakan dilakukan sendiri, kenapa kita nggak kolaborasi aja? 😜
1. Content Placement
Kalau punya konten yang menarik jangan diumpetin. Sini-sini, posting di blog ini aja deh! Biar banyak yang baca dan manfaatnya bisa dirasain banyak orang. Untuk kerjasama jenis ini kamu cuma perlu sediakan artikel yang sudah siap untuk di publish di blog ini. Kalau kamu punya blog yang butuh backlink atau website tertentu yang perlu di mention dalam artikel tersebut juga bisa lho.
Masih bingung? Nih, contohnya seperti artikel ini, Tips Mengumpulkan Uang untuk DP Mobil Baru.
2. Content Review
Blog ini juga bisa review produk kamu yang terbaru lho. Biar semua orang tahu kalau produk kamu itu kualitasnya oke. Artikel review ini bakalan membantu banyak orang untuk lebih mengenal produkmu. Jadi, mereka yang sedang membutuhkan produkmu nggak akan ragu lagi melakukan pembelian hihi.
Nah, ini contoh artikel content review Review Skintific-5x Ceramide Skin Barrier Repair Moisturize Gel.
3. Jasa Penulisan Artikel SEO
Bingung mau nulis untuk kebutuhan SEO website kamu? Karena hidup ini saling melengkapi, saya bisa bantuin kamu kok. Nggak usah panik. Tinggal hubungi saya via email di deamerina@gmail.com. Kamu pasti sudah tahu kan kalau SEO itu penting banget untuk bisnis kamu? Secara gitu kan hari gini semua orang masih cari barang dengan browsing di Google. Jadi, kalau produk atau bisnismu bisa muncul di halaman pertama Google, kenapa nggak?
4. Sponsored Post
Karena hari gini semua kebutuhan nyarinya di Google, bisnis kamu bisa diiklankan di blog ini juga lho. Untuk jenis kerjasama ini hampir sama dengan content placement. Yang membedakan adalah kalau content placement kamu yang membuat artikelnya, pada kerjasama sponsored post saya yang akan membuat artikelnya. Jadi kamu nggak perlu pusing bikin artikel. Tinggal kasih tahu saya aja mau topik apa dan keyword serta backlink ke mana. Mudah bukan?
Kalau sponsored post, ini contoh artikelnya Manfaat Menggunakan Sunscreen untuk Kesehatan Kulit yang Perlu Kamu Tahu.
Gimana, gimana? Udah nggak bingung lagi dong? Nah, untuk keperluan bisnis bisa hubungi saya. Hayuk lah, masa masih mau menunda bisnismu disembunyiin aja?
Terima kasih!
Achievement
2023
- Juara Favorit Lomba Blog Laptop Terbaik ASUS Versi Gue - ASUS Zenbook 17 Fold, Laptop Terbaik Versi Gue untuk Mengejar Mimpi
- Juara 1 Lomba Blog Menjaga Hutan Indonesia - Mampukah Kita Bersama Bergerak Berdaya Menjaga Hutan Demi Keberlangsungan Manusia?
- Juara Umum Lomba Blog Review Aplikasi IDN App - IDN App Aplikasi Berita Terlengkap Pilihan Generasi Milenial
- Juara 1 Lomba Blog Lingkungan #BersamaBergerakBerdaya - Dari Makanan Sampai Pakaian, Ada Emisi Karbon yang Dihasilkan!
- Juara 4 Lomba Blog M-Syariah Bank Mega 2023 - Ini Rahasia Tetap Bisa Sat-Set Meski Lupa Bawa Dompet
- Juara Favorit Lomba Blog Sampoerna University 2023 - Persiapan Skill untuk Hadapi Dunia Kerja dengan Kompetensi Global
- Juara Favorit Anugerah Pewarta Astra 2022 - KREDIBALI, Semangat Gede Andika Kurangi Tiga Masalah Sekaligus di Desa Pamuteran
2022
- Artikel Favorit Lomba Blog SEO Arkademi - Ingin Jadi UI/UX Handal? Lakukan Tips Career Switch Ini!
- Pemenang Lomba Blog Klik Indomaret Food - Promo Klik Indomaret Food, Bikin Jajan Lebih Hemat dan Anti Lupa Makan
- Pemenang Hiburan Kompetisi Blog 'Hajar Selimut Bumi' oleh BPN - Transportasi Umum sebagai Paracetamol Bumi
- Juara Favorit Asus Blog Competition - Mencicil Mimpi dengan Asus ExpertBook B7 (B7402)
- Juara Favorit Lomba Webinar Creatonme
2021
Blogger Of The Month (October) - Blogger Perempuan Network
Blogger Of The Year 2021 - Blogger Perempuan Network
Post a Comment
Post a Comment